Siti Salwa Siswi Kelas 3 SD Bikin Assesor Terpukau

Oleh: Andini Dwi Hasanah

TANJUNGPANDAN, LASPELA- Siti Salwaa Fathana Parsi Siswi kelas 3 SDN 17 Tanjungpandan bercerita tentang cara pembuatan souvenir dari daun Lais.

Siswi yang kerap dipanggil Salwa ini fasih menjelaskan cara pembuatan Souvenir dalam bahasa inggris dengan gaya nya yang sangat centil membuat Tim Assesor tertawa dan bertepuk tangan meriah melihat nya.

Ia pun tak segan mengajak Tim Assesor untuk mencoba membuat souvenir dari daun Lais tersebut, dan memakai kan langsung souvenir yang sudah menjadi topi kepada Tim Assesor.

Berkat penampilan nya yang sangat memukau penonton membuat Salwa di banjiri pujian dan selamat dari Tim Assesor dan Badan Pengelola(BP) Geopark.

Ibunda Siti Salwa Elsi Aprianti mengatakan anaknya belajar menghafal untuk menjelaskan cara pembuatan souvenir tersebut hanya dalam waktu dua hari saja.

“Menghafal cara-cara nya baru dua hari belakangan ini, tapi kalo untuk bahasa inggrisnya, Salwa memang saya Les kan Bahasa Inggris di luar sekolah,” Ujarnya pada Laspela.

Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie juga mengapresiasi penampilan Salawa, menurutnya penampilan Salwa begitu amazing.

“Sangat luar biasa ya, keren sekali, kita pun sebagai orang dewasa pun kalo menghafal ga seperti mereka, intonasi nya bagus, susunan katanya baik, dan mimik mukanya enak dak mereka bisa berinteraksi,” Paparnya.

Dan menurutnya ini adalah salah satu rekayasa positif yang akhirnya menciptakan spontanitas dan akhirnya nanti anak-anak semakin dini mencintai Geopark.

“Tim Assesor tadi tu sangat terkejut ya bahwa kenapa ada anak-anak sekolah di Belitung yang sangat memahami Geopark dan berbahasa inggris dengam baik, Jadi Belitung cukup lengkap lah,” pungkasnya (din)