banner 728x90

Orang Tua Diminta Terima Karakter Anak Apa Adanya

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

*TK Xaverius Koba Lepas 68 Anak

Oleh: Jon Piter Wartawan Laspela

banner 325x300

KOBA, LASPELA- Taman Kanak- kanak(TK) Xaverius Koba melepas 68 anak yang merupakan siswa yang duduk di kelas 5- 6 tahun, Rabu(19/6/2019).
Berbagai kegiatan pentas seni ditampilkan oleh anak- anak kecil ini mengundang kekaguman orangtua dan masyarakat yang menyaksikannya.

Kepala Sekolah TK Xaverius Koba, Silvia Yussanti, S.Pd.AUD, mengungkapkan kebanggaannya akan potensi yang dimiliki anak- anak didiknya dan berpesan agar orangtua dapat menerima karakter anak mereka masing- masing.

“Lukisan anak- anak kami yang sederhana ini menjadi icon kami setiap tahunnya, lukisan tersebut akan dibawa pulang untuk dipajang di rumah setelah kelulusan.
Lukisan ini sebagai lambang penerimaan orangtua terhadap anak- anak mereka, dengan begitu kami berharap agar setiap orangtua mampu menerima anak- anak mereka apa adanya.
Bagaimanapun karakter mereka, kita harus bisa menerima mereka tanpa harus mengubah mereka seperti anak oranglain, dukung mereka menjadi apa yang mereka inginkan,” ungkap Santi kepada awak media Laspela, Kamis(20/6/2019).

Bu Yanto, orangtua dari Delinda, siswa yang selesai pendidikannya di TK menceritakan kegembiraannya karena anaknya telah melewati fase awal pendidikannya,

“Saya senang sudah sampai di saat ini, melihat anak saya yang pendiam sudah berani tampil di atas panggung, selain itu juga anak saya sudah berani menyapa jika berpapasan dengan tetangga di jalan.
Banyak kemajuan dari ketika awal dulu baru masuk TK, dan guru- guru pun tak hentinya mengingatkan kami orangtua untuk bisa menerima anak kami seperti apapun mereka dan mendukung selalu langkah mereka kedepan, itu poin yang penting menurut saya,” pungkasnya.

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version