Oleh : Herdian Farid Effendi
KOBA, LASPELA – Hari pertama masuk kerja setelah libur panjang dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah, usai melaksanakan upacara Bupati Bangka Tengah, Dr Ir H Ibnu Saleh MM mengajak seluruh ASN Halal Bihalal dihalaman kantor Bupati. Senin,(10/06/2019).
Dalam kesempatan tersebut Bupati Ibnu Saleh menyampaikan kepada seluruh ASN untuk senantiasa meningkatkan keimanan kepada Allah SWT dan terus memperbaiki kualitas diri dalam melayani masyarakat.
“Momentum Idul Fitri merupakan suatu hal yang baik untuk saling maaf memaafkan dimana kita sebagai manusia tidak pernah luput dari khilaf dan dosa,”ungkap Ibnu Saleh kepada Laspela.
Ibnu Saleh berharap kegiatan halal bihalal dapat menambah semangat dalam bekerja serta menumbuhkan rasa saling menghargai dan menghormati sesama ASN.
“Mari kita buka lembaran baru dan memulai semuanya lebih baik lagi dan masalah yang kecil jangan dibesarkan, persoalan yang besar dikecilkan dan diselesaikan sudah saatnya kita memberikan yang terbaik untuk Negeri Selawang Segantang,”tuturnya.
Ia menambahkan ASN di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) harus tetap patuh kepada semua aturan yang berlaku dan selalu disiplin dalam bekerja.
“Jadilah pegawai yang bertanggung jawab dan selalu rendah hati jadikan pekerjaan sebagai ladang amal serta Ibadah dalam mencari keridhoan Allah SWT,”tandasnya(hfe)