PANGKALPINANG, LASPELA – Sebanyak 1.255 calon jamaah haji akan berangkat untuk menunaikan ibadah haji pada tahun 2019.
Hal ini dituturkan Nurmala selaku Kasi Haji Kementrian Agama kota Pangkalpinang, saat ditemui diruangannya, Senin (20/5/2019).
Dari 1.255 calon jemaah haji yang akan berangkat sebanyak 1.061 calhaj reguler, 8 Jemaah Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) dan 186 jemaah haji tambahan.
“Kuota normal kita kan memang 1.061 jemaah haji reguler, terus ditambah 8 jemaah haji TPHD sehingga menjadi 1.069 jemaah haji, yang dimana dari 8 jemaah haji TPHD itu 6 orang TPHD dari perda Pemprov dan 2 orang itu reguler, setelah itu ditambah dengan 186 jemaah haji tambahan, sehingga total keseluruhan jemaah haji sebanyak 1.255 orang,” jelasnya.
Dari 186 jemaah haji tambahan sesuai dari Keputusan Menteri diketahui jemaah yang akan berangkat meliputi 50 persen jemaah lansia dan 50 persen jemaah reguler.
“Jadi perbandingannya 50 persen, 50 persen, sehingga totalnya 93 jemaah lansia dan 93 jemaah reguler,” ungkapnya.
Dari 1.255 jemaah haji, diperkirakan keberangkatan akan terbagi pada 2 3/4 kloter, sementara untuk jamaah sisa yang belum berangkat akan digabung dengan keberangkatan jemaah Palembang.
“Karena dalam 1 kloter terdiri dari 455 jamaah, jadi untuk jamaah yang tersisa digabung dengan jamaah Palembang, karena memang kita berangkat itu lewat Embarkasi Palembang,” terangnya.
Sementara itu, untuk keberangkataan kloter pertama jamaah asal Bangka Belitung (Babel) diprediksi akan berangkat pada tanggal 12 Juli 2019 ke Palembang dan 13 Juli 2019 berangkat ke Madinah. (dnd)