Oleh : Dinda Agus Tiantie
PANGKALPINANG, LASPELA – Program Keluarga Berencana (KB) bukan hanya sekedar tentang alat kontrasepsi namun KB pun menjadi program yang dapat membangun kesejahteraan keluarga, salah satunya program Kampung KB yang kini telah berdiri di 12 kelurahan.
Hal ini diungkapkan Rika Komarina selaku Asisten Pemerintahan Bidang Hukum dan Politik, saat menghadiri kegiatan Rakor Daerah Bidang Keluarga Berencana, yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DinkesPPKB) yang berlangsung di Ballroom Renz Hotel, Selasa (30/4/2019).
“KB ini merupakan rangkaian program kependudukan, jadi bukan hanya sekedar tentang alat kontrasepsi, namun bagaimana kita membangun keluarga yang sejahtera,” tuturnya.
Kampung KB harus mengurus tentang kartu Identitas masyarakat dari sejak lahir hingga meninggal.
“Contohnya jika disatu kecamatan ada yang tidak mempunyai KK, KTP, Surat Nikah, Akta Pernikahan, Akta Kelahiran, nah ini kan menjadi masalah, nah itulah pentingnya Kampung KB,” jelasnya.
Tidak hanya itu Kampung KB pun ditugaskan dalam membina keluarga untuk menjadikan keluarga sejahtera, terbebas dari kemiskinan, kebodohan, keterbelakangan dan Kampung KB juga membina pendidikan anak usia dini.
Rika berharap kedepan, Diskes PKKB bersama Pemkot Pangkalpinang terus mengembangakan adanya Kampung KB di kota Pangkalpinang. (dnd)