SUNGAILIAT, LASPELA– Putri Pariwisata Daerah harus memiliki penampilan, kredibilitas dan attitude yang elok sehingga dapat menjadi nilai income positif bagi kemajuan Pariwisata Daerah. Selain itu Putri Pariwisata Daerah dituntut untuk mengetahui serta mampu memahami secara utuh ragam budaya lokal Daerah.
Hal tersebut seperti diutarakan Pj. Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bangka, H. Akhmad Mukhsin, S.H., didepan 14 finalis Putri Pariwisata Daerah Kamis (11/04/19) di OR Bina Praja.
“Dalam tatanan benang merah kecantikan kita perlu dibarengi dengan hati dan attitude yang baik, kepribadian dan etika dar peserta perlu dikedepankan. Untuk itu perlu juga kita memahami budaya lokal serta mengenal dasar-dasarnya,”tutur Akhmad Mukhsin.
Lebih lanjut ia menuturkan bahwa para finalis yang terpilih menjadi perwakilan Provinsi Babel ke tingkat Nasional agar dapat menjaga citra dan nama baik Daerah.
“Atas nama Pemerintah Dearah tentu imbauan kami kepada para finalis yang terpilih mewakili Babel pada kanca Nasional agar dapat mengharumkan nama Daerah,” sebutnya.
Untuk itu Sekda berharap kepada seluruh finalis agar menjadi aset Daerah sebagai sarana mempromosikan Wisata serta Budaya Daerah.
“Kita berharap agar para finalis inilah yang menjadi salah satu sarana kita dalam ajang promosi Daerah,”harapnya.(Pemkab Bangka)