banner 728x90

Akibat Intensitas Hujan Tinggi, Kawasan Rawa Bangun Dilanda Banjir

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh : Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA– Curah hujan yang tinggi dalam jangka waktu yang lama membuat mengakibatkan Jalan Rawa Bangun Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan mengalami kebanjiran.

banner 325x300

Diketahui Jalan Rawa Bangun termasuk kawasan dataran rendah, sehingga apabila curah hujan dengam intensitas tinggi bisa membuat kawasan itu banjir dan tergenang air.

Akibat banjir tersebut, lalu lintas di seputaran Jalan Rawa Bangun sedikit terganggu serta kurang lebih dua puluh halaman rumah warga terendam banjir.

Mengetahui Jalan Rawa Bangun terkena banjir, Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Toboali yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Toboali IPTU. Yandri. C. Akip langsung bergerak menuju titik lokasi banjir guna memonitoring dan melakukan pengecekan.

Kapolsek Toboali IPTU Yandrie C Akip seizin Kapolres Basel AKBP Aris Sulistyono mengatakan, pada hari Selasa (26/03) telah terjadi banjit di kawasan Jalan Rawa Bangun, Toboali sehingga jajaran Polsek Toboali meninjau lokasi banjir di Jalan Rawa Bangun, Kecamatan Toboali sekitar pukul 14.30 WIB.

“Dari hasil pantauan Polsek, ketinggian air kurang lebih 40 cm dan setidaknya 20 halaman warga terendam banjir akibat derasnya hujan,” katanya.

“Namun, untuk kondisi saat ini debit air berangsur surut dan kondisi daerah yang terkena dampak banjir masih kondusif, ” lanjutnya. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version