Gabungan Komunitas Serahkan Bantuan Buat Buat Ibu Sarmila

PARIT TIGA, LASPELA – Gabungan beberapa komunitas yang terdiri dari FKPA, GEMPALA, SPA, Kite Community, Mandor Bangka, KGY Kopal, Musikkita, Reader Reborn serta beberapa klub motor, Polsek Jebus beserta Koramil Jebus, hari ini menyerahkan bantuan untuk ibu Sarmila, (33), warga Desa Air Gantang yang divonis mengidap kanker servicks.

Penyerahan bantuan berupa sumbangan dari para donatur dan para dermawan tersebut diserahkan oleh beberapa perwakilan komunitas yang melakukan aksi tersebut.

Dalam penyerahan donasi tersebut, selain perwakilan dari beberapa komunitas, tampak juga hadir perwakilan dari Koramil Jebus, Serda Harun, Serda Feri, Brigadir Hari Sanjaya dari Polsek Jebus, Hasbulah Ruslan selaku tokoh pemuda Air Gantang, beberapa orang warga Desa, serta perwakilan dari pihak keluarga Sarmila.

Rafik selaku perwakilan gabungan komunitas mengatakan, penyerahan dana hasil dari kegiatan sosial yang mereka lakukan kemarin (15/3/2019)

“Alhamdulillah, dana yang terkumpul dari para penyumbang telah kita serahkan, selanjutnya dikarenakan ibu Sarmila telah berada di RSMH Palembang, maka bantuan kita serahkan kepada pihak keluarga, dan semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban Ibu Sarmila” katanya.(16/3/2019).

Ditambahkan Harun perwakilan dari Koramil Jebus, ia meminta pihak keluarga agar tabah menghadapi cobaan ini.

“Untuk pihak keluarga, semoga tabah menghadapi cobaan ini, dan jangan berhenti untuk meminta kesembuhan kepada Allah SWT, karena kita hanya bisa berusaha, tapi Allah lah yang punya kuasa untuk menyembuhkan,” ucap Harun.

Sementara itu Hasbulah, mewakili pihak keluarga Sarmila, mengucapkan terimakasih kepada Seluruh relawan yang telah mengumpulkan biaya dari penggalangan dana dan menyerahkan lansung kepada keluarga Sarmila.

“Alhamdulillah, kami ucapkan banyak terima kasih kepada rekan-rekan sekalian, biaya ini kami pergunakan sebagaimana mestinya untuk kesembuhan saudari kami, dan semoga Allah SWT membalas segala upaya kebaikan yang kalian lakukan. Dan semoga kegiatan seperti ini bisa terus berjalan, bukan hanya buat ibu Sarmila saja. Bantulah sesama tanpa memandang suku dan agamanya. Dan tak lupa kami juga mengucapkan terima kasih kepada MEDIA SATYA LASKAR PELANGI, yang telah memberitakan keadaan saudari kami Sarmila ini,” ucapnya terharu. (Nop)