banner 728x90

Buntut Perusakan Atribut Hanura, DPC Hanura Basel Lapor ke Mapolres

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh : Nopraanda Putra

TOBOALI, LASPELA – Melalui Sekretaris umum (Sekum) DPC partai Hanura Bangka Selatan (Basel), DPC partai Hanura menindaklanjuti atas perusakan atribut partai Hanura yang pada Minggu (27/1) kemarin dirusak oleh orang tak dikenal di Jalan Angsana Toboali.

banner 325x300

Ketua DPC partai Hanura Bangka Selatan, Suhardi mengungkapkan Sekum DPC partai Hanura Basel telah membuat laporan polisi terkait perusakan atribut partai Hanura tersebut pada Senin (28/1) di Mapolres Basel didampingi Wakil ketua Matoridi dan Junai.

Selaku ketua DPC partai Hanura Bangka Selatan, Suhardi mengapresiasi pihak kepolisian resor (Polres) Bangka Selatan yang bergerak cepat menanggapi masalah perusakan atribut partai Hanura dengan cara yang profesional sesuai aturan hukum yang berlaku.

“Kita berharap jangan ada pembiaran, karena takutnya efek dari permasalahan ini bukan dari jumlah bendera dan nilai rupiahnya, tapi dari harga diri kami di partai Hanura dan berlanjutnya proses ini sesuai intruksi DPP dan DPD untuk selesaikan masalah ini dengan tuntas,” ungakap Suhardi kepada wartawan, Senin (28/1).

Menurut Suhardi, apabila permasalahan ini tidak diusut tuntas tidak menutup kemungkinan kedepannya memberi efek negatif terhadap kondusifitas di Bangka Selatan.

“Efek lainnya yang akan timbul yakni kondusifitas masyarakat Bangka Selatan umumnya dan Toboali khususnya dapat terganggu dengan kejadian sperti ini dan berharap kejadian serupa tidak terjadi dikemudian hari baik bagi partai Hanura maupun Parpol lainnya,” tukas Hardi Joy sapaan akrabnya.

Ia juga berharap, pihak Polres Basel dapat dengan cepat membuka tabir pelaku perusakan atribut partai Hanura, agar dapat terkuak modus operandi dibalik aksi pelaku perusakan tersebut.

“Kami partai Hanura Basel dan mungkin partai politik lainnya di Basel meminta Polisi dapat mengungkapkan secara cepat permasalahan ini, karena kita percaya Polres Basel mempunyai tim yang solid untuk membuka pelaku perusakan ke permukaan,” harapnya.

Karena ia menilai, petunjuk untuk mengungkapkan pelaku tersebut sudah terfasilitasi.

“Apalagi adanya petunjuk cctv Bank Mandiri dan cctv Gudang Liu Akim itu ada petunjuknya,” tandas Hardi Joy.

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version