Tahun Ini Molen Targetkan Pangkalpinang Bersih

PANGKALPINANG, LASPELA – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) menargetkan di tahun 2019 kota Pangkalpinang bersih, untuk itu ia berkomitmen melalui Dinas terkait akan melakukan penanganan sampah lebih efektif.

“Untuk masalah sampah ini, sekarang kita upayakan dalam penanganan sampah di mulai dari kelurahan,” ujar Molen kepada awak media saat press conference seusai kegiatan Musrenbang, di Said Hotel, Selasa (22/1/2019).

Molen menjelaskan dalam upaya penanganan sampah di kota Pangkalpinang dalam satu kelurahan akan mempunyai satu kontainer untuk menampung sampah, satu mobil sampah dan lima anggota satgas kebersihan.

“Dalam satu kelurahan punya satu kontainer sampah, satu mobil sampah dan lima anggota satgas kebersihan, untuk menangani sampah di satu kelurahan, menanggulangi permasalahan di kota Pangkalpinang ini,” tuturnya.

Upaya menjaga kebersihan ini pula lanjut dia berimplikasi pada penanganan banjir yang juga menjadi perhatian Pemkot.

“Masalah got buntu, masalah gorong-gorong, masalah aliran sungai dan segala macam, ini yang harus kita prioritaskan, dan kedepan ini terintregasi ke kabupaten-kabupaten dan yang tentunya kita harus terus bekerja sama dengan Provinsi Babel dan saling sinergi,” tuturnya lagi.

Ia juga menyebutkan selain kedua persoalan diatas, permasalahan lampu jalan yang menjadi aspirasi masyarakat kota Pangkalpinang akan menjadi perhatian khusus untuk segera diselesaikan.

“Dalam tahun ini ada 1000 titik listrik bantuan program gratis dari Presiden Jokowi, ini juga sudah kita dapat selama 3 tahun, yang artinya kita dapat 3000 titik dari masalah lampu jalan, nanti tidak akan ada masalah lampu jalan lagi yang dipersoalkan di Pangkalpinang,” tutupnya. (dnd).