banner 728x90

Usai TKD, Pertengahan November Siap-Siap Uji TKB Bagi Peserta yang Lulus

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh : Nopraanda Putra

TOBOALI, LASPELA – Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDM) Kabupaten Bangka Selatan (Basel) telah selesai tunaikan test CPNSD Basel, tahap pertama TKD pada 5-10 November 2018.

banner 325x300

Dikatakan Plt. BKPSDM Basel, Sumadi untuk tahap pertama sudah selesai dan masih menunggu arahan dari Kemenpan RB untuk tahap selanjutnya yakni Tes Kompetensi Bidang (TKB).

“Untuk TKD sudah selesai dilaksanakan, sekarang kita masih menunggu perintah dari Kemenpan RB untuk melaksanakan tahap kedua CPNSD yakni TKB,” kata Sumadi kepada Wartawan, Sabtu (10/11).

Ia juga menuturkan, kalau merujuk dari jadwal TKD kemarin, kemungkinan TKB akan dilaksanakan pada pertengahan bulan November 2018 ini.

“Kalau tidak ada halangan dan merujuk pada aturan TKD kemarin, untuk TKB direncakan akan dilakukan pada 22 atau 23 November nanti, tapi ini belum pasti baru bayangan saja, kita masih menunggu keputusan atau undangan dari Kemenpan RB,” tukasnya.

Sebelumnya, dari sejumlah peserta tes CPNSD mendaftar sebanyak 2957 peserta, tidak lulus Administrasi 271 peserta, yang tidak hadir pada TKD 187 peserta dan yang lolos TKD hanya 62 peserta.

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version