banner 728x90

Pertamina Ajak Masyarakat Babel Beralih Menggunakan BBM yang Berkualitas

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh : Wina Destika

PANGKALPINANG, LASPELA – Pertamina (Persero) Tbk bersama dengan Perum LKBN Antara Biro Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar talk show bahan bakar minyak berkualitas.

banner 325x300

Adapun tema yang diambil dalam Talk Show yakni “Yuk Move On ke Produk Berkualitas”.

Sales Excutive Retail Pertamina Babel, Deny Nugraha mengatakan adapun tujuan dari talkshow ini mengajak masyarakat beralih produk terbaru, guna mendapatkan produk BBM yang berkualitas.

Ia menyampaikan, melalui talkshow ini pihaknya ingin memberikan pemahaman lebih luas kepada masyarakat khusus pserta yang hadir, karena ada beberapa kelebihan bagi kendaraan ketika menggunakan BBM berkualitas.

“Yakni ini menggunakan BBM berkualitas maka mesin lebih awet karena tingkat pembakaran yang lebih sempurna, selain itu juga lebih irit,” ujar Deny usai Talk Show bertemakan “Yuk Move On ke Produk Berkualitas” di warkop Papa, Kamis (8/11/2018).

Lanjut, Deny adapun yang membedakan BBM Bersubsidi dan BBM berkualitas yakni Research Octane Number (RON), untuk premium RON nya masih 88, Pertalite 90, pertamax 92, turbo 98. Dikelas bio solar sulfur masih tinggi diatas 3000, dexlite 300, untuk Pertamina Dex hampir 50.

“Selain memiliki RON yang semakin tinggi, pengunaan BBM berkualitas juga akan membuat kendaraan lebih hemat dan irit bahan bakar,” ucapnya.

Untuk di Bangka Belitung sendiri, Deny menjelaskan dimana saat ini penggunaan BBM berkualitas dengan BBM yang bersubsidi persentasenya masih 50 persen.

“Di Babel untuk penggunaan BBM berkualitas tergolong masih rendah market share, dengan subsidi ini masih fifty fifty, kalau di daerah lain hampir 70-80 persen gunakan BBM pertalite, dexlite dan lainnya karena sudah paham manfaatnya,” terang Deny.

Dengan demikian, Deny mengatakan bahwa pihaknya mengajak masyarakat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk menggunakan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang berkualitas, terutama jenis Premium dan Pertamax.

“Karena semakin tinggi angka oktan, semakin sempurna mesin pembakaran kendaraan bermotor dan jelas lebih irit, secara harga juga sangat terlihat besar tetapi untuk pengunaan lebih irit. Sehingga kami mengajak masyarakat untuk menggunakan pertalite dan Pertamax yang lebih tahan lama,” tuturnya.

Deny menambahkan sedangkan untuk premium sendiri pembakaran tidak sempurna sehingga yang harusnya terbakar 100 persen hanya terbakar 80 persen.

“Untuk jenis solar, BBM yang berkualitas, di antaranya adalah biosolar Dexlite dan Pertamina Dex,” tutupnya.

Talkshow ini menghadirkan narasumber Komunitas Karimun Provinsi Kepulauan Babel, Andrian Djalaludin, Education Devisi Servis CV Sumber Jadi Babel, Humaidi, Comunication and Relation MOR II Pertamina Sumbangsel Bramantio Rahmadi dengan peserta mahasiswa, komunitas Karimun Club, ibu rumah tangga di Kota Pangkalpinang. (Wa)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version