Oleh : Wina Destika
PANGKALPINANG, LASPELA – Sebanyak 2.014 peserta mengikuti Babel Run 2018 yang mana merupakan sebagai salah satu even olahraga nasional yang mempromosikan pariwisata di daerah itu.
“Salah satu even olahraga yang bersentuhan dengan sport tourism ini sebagai upaya Babel mengenalkan destinasi pariwisata daerah,” kata Kepala Bidang Promosi Pariwisata Babel, Arie Primajaya kepada negerilaskarpelangi.com, Sabtu (29/9/2018).
Ia menyampaikan Babel Run ini terdiri dari dua katagori yakni Half Marathon 10 K dan Half Marathon 21 K.
“Peserta paling banyak mengikuti 10 K sekitar 1500 orang. Dan untuk 21 K ini jaraknya memang cukup jauh,” ujarnya.
Arie mengatakan pemerintah provinsi menyiapkan hadiah sebesar Rp150 juta untuk para pemenang, yang dibagi dari klasifikasi umur untuk 10k 25 tahun ke bawah, 40 tahun dan di atas 50 tahun untuk kategori 21k putra/putri.
“Kami sangat bangga sebagai tuan rumah Babel Run 2018 ini disambut dengan antusias karena peserta yang mengikuti sebanyak 2.014 orang dibandingkan tahun lalu peserta mencapai 1.000 orang,” ucapnya.
Arie menambahkan rute yang akan dilewati oleh peserta Babel run 10k dan 21k, dimulai dari Bhayangkara Park Polda Babel dan finis di pantai Kuala setelah melintasi jembatan emas. Sementara untuk kategori 21k rute melewati Pasir Padi dan Bangka Botanical Garden (BBG).
“Dengan melintasi rute tersebut, para peserta akan merasakan nuansa pariwisata dari pantai Pasir Padi sebagai salah satu objek wisata di kota Pangkalpinang, BBG sebagai tempat agrowisata dan pantai Kuala yang menjadi objek wisata bahari,” sebutnya.
Masyarakat kota Pangkalpinang diharapkan turut menyukseskan olahraga tingkat nasional ini, karena masyarakat juga bisa menikmati berbagai hiburan dari senam aerobik dan pameran olahraga serta pariwisata.
“Kita harap masyarakat turut menyukseskan even olahraga tingkat nasional ini dengan memberi dukungan kepada para peserta yang melintasi rute yang ditetapkan serta menghadiri tempat finis untuk mengikuti berbagai hiburan yang ada,” tutupnya. (Wa)