banner 728x90

6000 Prajurit Siap Amankan Pemilu 2019 di Babel

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA – Demi suksesi pemilu 2019 mendatang, 6000 prajurit TNI siap dikerahkan untuk membantu kepolisian dalam pengamanan di Provinsi Bangka Belitung.

Pangdam II Sriwijaya Mayjen Irwan menegaskan TNI pada prinsipnya siap mengamankan pelaksanaan pilpres dan pileg serentak tanggal 17 April 2019 mendatang.

banner 325x300

Sebelum melakukan kunjungan ke Kompi Senapan B (Kipan B) Yonif 141 AYJP Sungailiat dan Koramil 0413 Sungailiat Kamis 27/9/2018. Mayjen Irwan telah dulu hadir di acara Pawai Obor di acara Asian para Games 2018 bersama Gubernur Babel dan Forkopinda (FKPD) Babel , Rabu (26/09/2018).

Kedatangan Mayjen Irwan juga dalam agenda kunjungan ke Markas Korem 045 Garuda Jaya di Namang Kabupaten Bangka Tengah dalam rangka silahtuhrahmi dengan Prajurit, dan mengetahui secara pasti berapa jumlah Pangkalan dan Personil.

Dalam kesempatan kunjungan ke Kompi Senapan B itu Pangdam menegaskan hal yang terpenting yang ingin ia sampaikan mengenai Pilpres untuk membantu Polda Babel, yang telah disiapkan oleh Danrem BKO untuk pengamanan Pilpres.

“Komitmen kita juga harus Netralitas merupakan harga mati, tidak boleh ada oknum yang terlibat Politik praktis. Kalaupun ada yang melanggar kita akan ikuti Prosedur hukum dan akan kita lakukan tindak lanjuti nanti,” ungkap Mayjen Irwan.

Pangdam juga meminta bantuan rekan- rekan media untuk membantu menjaga kondisi di daerah agar tetap kondusif.(ov)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version