PANGKALPINANG, LASPELA – Pertandingan ke 2 kejuaraan sepak bola Muharram Cup pada Minggu (12/8/2018), mempertemukan tim tuan rumah Lingah Fc Vs Crocodile Fc.
Pada pertandingan kali ini, Crocodile Fc keluar sebagai pemenang setelah melakukan drama adu pinalti dengan skor 5-4, setelah sebelumnya kedua tim bermain seri 1-1.
Amat selaku pelatih dan pembina Crocodile FC mengungkapkan kemenangan ini merupakan kerja keras tim.
“Sebetulnya perasaan biasa saja, karena dalam pertandingan menang dan kalah itu biasa, namun saya mengapresiasi kerja keras tim yang saya bina,” Ungkapnya kepada media Laspela.
Dengan Unggulnya Crocodile FC, mereka berhak maju dalam pertandingan putaran kedua. “Saya harap mereka bisa sukses pada putaran ke dua, dan saya harap tim ini bisa masuk final,” harapnya.
Amat pun mengucapakan terimakasih kepada Honda yang juga mensupport Crocodile FC. “Saya juga ingin mengucapkan terimakasih kepada Honda yang telah mensupport Crocodile FC dan Gabek II,” Ucapnya.
Sementara itu pada pertandingan pertama di menangkan oleh Labuh FC setelah mengkandaskan Elang Laut FC yang berasal dari Kedimpel dengan skor 2-1.
Dan untuk pertandingan besok (Senin 13/8/2018) pada pertandingan pertama akan mempertemukan tim unggulan MC 100 dari Pangkalpinang melawan Sungkep FC dari Bangka Selatan, dan pertandingan kedua Elang Laut A dari kedimpel akan bertanding melawan KJR Pangkalpinang. (DND)