Oleh: Agus Ismunarno
Wartawan LASPELA Media Group
“Saya VIA VALEN akan hadir di Kejuaraan Dunia Motorcross MXGP of Indonesia di Pangkalpinang Kepulauan Bangka Belitung 29 Juni-1 Juli 2018.
Ayo Dukung Tim Merah Putih di Ajang Motorcross Bergengsi Dunia.
Maju terus balap motor Indonesia!”
AJAKAN penyanyi kondang ‘Sayang’ itu sudah viral di media sosial. Tekad Panitia Indonesia MXGP 2018 menyempurnakan pelaksanaan Kejuaraan Dunia MXGP di Pangkalpinang, ibukota Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sudah tampak, setidaknya ketika membuat keputusan menghadirkan Via Vallen.
Penyanyi papan atas tersebut tidak hanya mampu menyedot penonton, namun juga menjadi “pendingin” tatkala panas menerpa ribuan penonton yang bakal memadati arena MXGP 2018.
Seri Motocross Internasional MXGP 2018 yang dibawa Walikota Muhammad Irwansyah ke Pangkalpinang 2017 dan sukses, kembali digelar di dua kota yakni di Pangkapinang, Bangka Belitung, 29 Juni – 1 Juli atas permintaan Gubernur Babel Erzaldi Rosman dan di Semarang, Jawa Tengah pada 7-8 Juli 2018.
M. Irwansyah yang kini sedang berkompetisi sebagai Cawagub Sumsel selaku Chairman IndoMXGP 2018, saat konferensi pers dan pembuatan filler IndoMXGP di Sirkuit Paramount Land, Gading Serpong, Tangerang, mengatakan, kejuaraan perdana IndoMXGP walau digelar dalam serba keterbatasan bisa sukses.
Hadir dalam pengambilan video tersebut Anindya Putri (brand ambassador IndoMXGP), Hendrar Priadi (Walikota Semarang), Erzaldi Rosman (Gubernur Bangka Belitung), Irwansyah (Chairman IndoMXGP), Sadikin Aksa (Ketua IMI Pusat), serta A Judiarto (pengelola sirkuit Paramount dan promotor), Ibnu Jamil (artis), fatir (artis), dan Matteo (pengamat otomotif).
Wawan, sapaan akrabnya, berharap event kedua lebih sukes, lebih semarak dari penonton maupun pembalap.
Bagi Miss Teen Fotogenic 2017 Gracella Angellyca yang juga Miss Teen Babel 2017 memberikan apresiasi kepada para pemimpin Babel yang sekuat mungkin hadirkan even nasional bahkan internasional ke Babel.
“Dampak ikutan Kejuaraan Dunia MXGP 2018 akan luar biasa bagi Babel. Sport tourism sekali dayung dua atau tiga pulau terlampaui. Kompetisi sportnya dapet, promosi wisatanya juga dapet,” kata Grace yang 5 Juli 2018 ini akan berkompetisi ke Indonesia Girl 2018.
Tensi Tinggi
“Penyelenggaraan IndoMXGP 2018 akan menghadirkan tensi yang sangat besar,” kata A Judiarto, promotor penyelenggara optimis.
“Kepercayaan untuk membikin dua kali seri kejuraaan dunia motocross di Pangkalpinang dan di Semarang adalah sebuah bukti,” kata Judiarto.
Kehadiran Via Valen untuk mendukung Tim Merah Putih semoga menyemangati 9 pembalap (tahun lalu hanya 5 pembalap) yang akan berlaga. Judiarto merinci, “Lima di antaranya ada kelas di MXGP dan 4 ada terjun di kelas MX2. Para crosser ini akan berteriak di kancah international!”
“Akan ada penampilan Via Vallen, mister show, Roy Jeconiah, Andy /rif.
Sejumlah show tersebut dipastikan akan lebih membuat ramai kejuaraan Dunia MXGP 2018,” kata Judiarto saat konferensi pers selepas berbuka puasa bersama di Resto Rumah Kayu Ancol, Jakarta, Senin (11/6/2018).
Judiarto mengungkapkan sedikitnya ada 80 kroser akan menjajaki sirkuit di dekat GOR Sahabuddin, Pangkalpinang, Bangka Belitung. Para starter tersebut berasal dari 27 negara.
Ada juga kelas supporting lokal yakni kelas 85 cc oven serta kelas MX two. Kelas tersebut diikuti pembalap Indonesia dan sejumlah pembalap pemula.
“Untuk pembalap lokal menampilkan kelas 250 dan 85 cc, sedangkan untuk kelas juara dunia kelas 250 cc atau biasa disebut MX two serta MX One kelas 450 cc. Kendati masih menggunakan lokasi sama, namun rencananya ada perubahan penataan arena. Adapun panjang lintasan sirkuit sekitar 1,6 kilometer,” kata Judiarto.
Pebalap dan Penonton Lebih Banyak
Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Dr H Erzadi Rosman SE MM termasuk kepala daerah yang “ngotot” menarik event nasional bahkan international ke Babel sebanyak-banyaknya.
Tahun 2018 selain menjadi Visit Babel Sport Tourism, ia padu dengan MICE Tourism yakni mengundang sebanyak-banyaknya pertemuan nasional dan internasional di Babel. Orang nomor satu di Babel itu sedang mencipta “crowd” sebagai magnet, daya pesona wisata.
“MXGP 2018 kita harapkan baik crosser maupun penontonnya lebih banyak. Maka kita, panitia dan media massa hendaknya bersinergi, bekerja bersama mempromosikan MXGP 2018 di Pangkalpinang,” ajak Erzaldi Rosman.
Istimewa
Erzaldi Rosman juga menyampaikan added point pada pagelaran MXGP 2018.
“Berdasarkan pengalaman tahun kemarin kita ingin trek yang dibuat pada tahun 2018 lebih menantang dan lebih dapat membuat tampil lebih baik,” kata Erzaldi.
Dari sisi promosi, 4 selebritis yang menjadi brand ambassador MXGP yang kebetulan memang penggila motorsport yakni Matteo Guerenoni, Ibnu Jamil, Fathir Muchtar dan Anindya Putri, Putri Indonesia 2015 dilibatkan.
Sebagaimana para crosser Indonesia, mereka juga menjajal sirkuit motocross lengkap dengan motor special engine Husqvarna dan melibas jumpingan hingga tikungan dengan kemiringan tajam.
“Filler ini untuk promosi IndoMXGP 2018,” kata Alex Judiarto (*/bbs)