DPC Demokrat Bateng Secara Resmi Membuka Pendaftaran Caleg

  • Maryam Target Kita Tidak Muluk Minimal 1 Fraksi

Oleh : Herdian Farid Effendi

KOBA, LASPELA – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) secara resmi membuka pendaftaran dan pengembalian formulir bakal calon legislatif.

Ketua DPC Demokrat Kabupaten Bateng, Maryam mengatakan kepada awak media sampai saat ini partai Demokrat masih memberikan kesempatan kepada seluruh masyarakat Bateng untuk bergabung dan berjuang bersama dalam membangun Negeri Selawang Segantang.

“Hari ini merupakan pertama kali pendaftaran dan pengembalian berkas dibuka secara resmi dan ini terbuka seluas-luasnya kepada masyarakat yang ingin menjadi Caleg dari Partai Demokrat baik di dapil 1,2 dan 3,”ungkap Maryam saat menyerahkan formulir pendaftaran kebeberapa orang caleg. Kamis,(31/05).

Maryam melanjutkan pendaftaran dan pengembalian formulir akhir bulan Juni dengan qouta dapil 1 Kecamatan Koba-Lubuk Besar sebanyak 9 caleg, dapil 2 Kecamatan Simpang Katis-Sungai Selan sebanyak 8 caleg, dan dapil 3 Kecamatan Namang-Pangkalanbaru sebanyak 8 caleg dan 30% caleg perempuan.

“Saat ini baru 4 orang yang mengambil formulir secara langsung kalau secara omongan sih sudah banyak namun kita hanya menerima mereka yang sudah lengkap berkasnya dan saya ungkapkan tak ada biaya sedikitpun,”tukasnya

Sementara salah satu bakal caleg dari dapil 3, Syahrial mengatakan saat mendaftar dan mengambil formulir ke partai Demokrat sesungguhnya dirinya terpanggil kembali untuk berjuang dan membangun Bateng tercinta.

“Selama 7 tahun saya lepas dari partai dan hari ini saya tekadkan diri berjuang bersama partai Demokrat untuk mewujudkan Bateng lebih maju dan sejahtera,”ujar Syahrial yang juga mantan politisi dari partai PBB.

Syahrial berharap dirinya bisa diterima menjadi caleg dari partai Demokrat dan berjanji akan memperjuangkan hak-hak masyarakat miskin untuk hidup lebih layak lagi jika nanti terpilih.(hfe)