banner 728x90

Pawai Ta’aruf Bangka Barat Semarakkan Jalanan Kota Muntok

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

MUNTOK, LASPELA – Suasana bulan suci Ramadhan 1439 Hijriyah mulai terasa. Hal itu ditandai dengan semaraknya pawai ta’aruf menyambut bulan penuh berkah umat Islam itu di sepanjang jalan utama kota Muntok yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Jum’at ( 11/5/2018 ) pagi.

Peserta pawai melewati panggung utama di depan Taman Lokomobil Jalan Jenderal Sudirman yang dihadiri Bupati Bangka Barat H. Parhan Ali beserta Hj. Annissa Parhan, Sekretaris Daerah Yunan Helmi, Kapolres AKBP Firman Andreanto, Ketua DPRD Hendra Kurniady, Wakil Ketua 1 DPRD Bangka Barat M. Ali Purwanto dan segenap undangan.

banner 325x300

Berbagai macam tema Ramadhan mulai dari replika masjid, takjil, dan pernak – pernik pawai yang beraneka warna mewarnai jalanan. Suara bedug dan tabuhan rebana pun terdengar mengiringi para peserta para pelajar dari tingkat TK/TPA hingga SLTA se – Bangka Barat ini. Tidak ketinggalan marching band dari dari SMP negeri 3 dan MAN 1 Muntok menambah semarak suasana.

Kepala Bagian Sosial Kemasyarakatan , Sekretariat Daerah Kabupaten Bangka Barat, Suradi mengatakan, tujuan diadakannya pawai ta’ aruf ini untuk menggemakan nuansa bulan suci Ramadhan yang penuh berkah di masyarakat, khususnya masyarakat kota Muntok.

” Tujuan acara ini, upaya masyarakat bersiap diri baik mental dan spiritual untuk dapat memanfaatkan Ramadhan sebagai momentum meningkatkan ketaqwaan, lebih mendekatkan diri pada Allah SWT,” kata Suradi.

Keberkahan Ramadhan pun telah terlihat saat Bupati Bangka Barat H. Parhan Ali memberikan infak kepada peserta pawai yang mengangkat tema sedekah. Begitu pula dengan tamu undangan lainnya pun ikut tergerak untuk memberikan sedekah mengikuti Parhan Ali.

Para peserta pawai ta’aruf mengakhiri perjalanannya di garis finish Pesanggrahan Muntok atau yang lebih dikenal dengan Wisma Ranggam. ( SK )

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version