banner 728x90

Justiar Ingatkan Instansi Terkait Dukung Peningkatan Sektor Pertanian Basel

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh : Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – Dalam acara panen sawah padi di Desa Serdang, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan (Basel), Rabu (9/5), Bupati B‎asel Drs. H. Justiar Noer mengingatkan kepada instansi terkait untuk ikut serta dalam mendorong program-program bantuan kepada para petani agar lebih giat dalam mensukseskan program upaya (upsus) padi, jagung dan kedelai guna mewujudkan swasembada pangan nasional.

banner 325x300

“Saya ingatkan bahwa sektor pertanian tentunya tidak bisa bekerja sendiri, harus didukung oleh berbagai instansi terkait lainnya, seperti pembangunan irigasi dan jaringan masuk program Dinas Pekerjaan Umum, pemasaran produk pertanian masuk program Dinas Koperindag, untuk permodalan dapat diperoleh dari lembaga keuangan dan perbankan dan untuk sarana dan prasarana dapat difasilitasi pemerintah daerah,” ungkap Justiar.

‎Sedangkan sarana dan prasarana (saspran), kata Justiar harus dikuasai oleh ahlinya dibidang masing-masing agar dapat membantu para petani dalam memajukan pertanian, serta memacu semangat para petani dalam berinovasi.

“Sarana dan prasarana harus didukung oleh sumber daya manusia yang handal diantaranya, unsur pelaksana teknis pada Dinas Pertanian, terutama petugas penyuluh pertanian lapangan (PPL) agar dapat melakukan pembimbingan dan pendampingan kepada petani,” ujarnya.

Dia berharap, kepada lapisan masyarakat dan para petani dapat berpacu dengan waktu dalam menunaikan usaha dibidang pertanian agar dapat menikmati hasilnya di kemudian hari. “Saya berharap kepada semua lapisan masyarakat, khususnya saudara-saudaraku para petani agar selalu terus berpacu dalam menjalankan berbagai usaha dibidang pertanian,” harapnya.

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version