banner 728x90

Torehkan Emas, Atlet Wushu Basel Bawa Harum Daerah Asalnya Dikancah Nasional

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

Oleh : Nopranda Putra

TOBOALI, LASPELA – Atlet wushu asal Bangka Selatan telah membawa harum Bumi Serumpun Sebalai di kancah tingkat nasional, dia adalah Franky Gunawan yang telah menorehkan tinta emas di kelas 75 kilogram Putra Junior tingkat nasional.

banner 325x300

Torehan tersebut ia catat dalam kejuaraan nasional (kejurnas) dalam cabang olahraga (cabor) wushu di Jogjakarta, 28 Maret – 3 April 2018. Sementara atlet lainnya Rafael Willian 39 kilogram Putra Pra Junior berhasil meraih medali perak.

Wushu Indonesia Kabupaten Bangka Selatan menurunkan lima atlet Franky dan Rafael bersama Jastin di kelas 48 kilogram, Cristian Kevin 52 kilogram, Lion Yobuki 56 kilogram. Kelima atlet ini turun pada klasifikasi junior dan pra junior.

“Alhamdulillah, satu atlet kita berhasil merebut emas dan satu lagi perak di Kejurnas Jogjakarta, ini semua berkat latihan disiplin dan yang utama adalah berkat doa dan dukungan masyarakat Babel dan Basel khususnya,” ungkap pelatih Wushu Basel Guntar Sibarani, Senin (2/4).

Sebelumnya, tahun 2017 lalu di Kejurnas Semarang, tiga atlet wushu Basel juga berhasil mempersembahkan medali perunggu.

Terpisah, Ketua Koni Basel Edy Junaidi mengapresiasi Wushu Indonesia Basel yang berhasil mengharumkan nama Bangka Belitung di level nasional. Prestasi ini, ujar Edy tak terlepas dari ketekunan dan disiplin pelatih serta atlet wushu Basel.

“Kami mengapresiasi keberhasilan Wushu Basel yang mengharumkan nama Bangka Belitung di tingkat nasional, Wushu Basel menjadi semangat dan motivasi kita untuk giat dan tekun berlatih mempersiapkan atlet kita jelang even bergengsi Porprov Babel, semoga atlet Basel mampu berjaya dengan prestasi yang gemilang,” pungkas Edy.

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version