Outbound Pegawai BKKBN Tingkatkan Solidaritas

Foto bersama para peserta Capacity Building Revolusi Mental bagi Pegawai Perwakilan BKKBN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan PKB/PLKB se-Babel di Pantai Parai Sungailiat, Kabupaten Bangka. (foto: FB BKKBN)

SUNGAILIAT, LASPELA- Perwakilan BKKBN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memberikan pembinaan terhadap seluruh pegawai BKKBN baik pegawai dari Provinsi maupun Kabupaten/Kota dalam bentuk outbound dengan tema Revolusi Mental bertempat di pantai Parai Tenggiri Sungailiat, Selasa 14 November 2017.

Berbagai perlombaan turut menyemarakan kegiatan outbound kali ini antara lain lomba mengambil bola dalam keranjang, melewati rintangan sambil menutup mata dengan kode suara, menahan bola di atas gelas, mengisi air ke dalam teko dengan menggunakan potongan pipa, dan sebagainya.

Kepala Perwakilan BKKBN Babel, Hj. Ir. Etna Estelita, M. Si menyampaikan, kegiatan ini bertujuan agar sesama pegawai BKKBN baik di Provinsi maupun di Kabupaten/Kota saling mengenal sehingga solidaritas antar sesama pegawai tetap terjaga baik.

“Mungkin dengan adanya kegiatan ini, sesama pegawai BKKBN saling lebih kenal, bahkan lebih solid khusunya dalam dunia kerja saling bekerja sama,” kata Etna kepada LASPELA.

Etna Estelita mengapresiasi seluruh peserta outbound karena semangat dan kekompakannya.

“Coba lihat! dari raut wajah mereka sungguh luar biasa semangat, tidak terlihat lelah sedikitpun, walaupun ada peserta yang lebih tua tapi semangatnya luar biasa,” sanjungnya.

Etna menyampaikan, lewat berbagai game yang disiapkan panitia untuk dilombakan terdapat pesan-pesan positif untuk membangun kerjasama tim.

“Item-item perlombaan ini memiliki makna luar biasa seperti kekompakan para tim, saling percaya, serta menumbuhkan kesadaran untuk saling mendukung dalam meraih hasil maksimal,” tandasnya. (rfq)

Editor: Stefan H. Lopis