Giliran Emak-emak Sinar Bulan dan Parit 6 Ketemu “Ibu Kite”

PANGKALPINANG, LASPELA- Siapa bilang warga kota Pangkalpinang nga kangen sama Ibu Kite Ir. Endang Kusumawaty? Buktinya kehadiran ibu kite selalu dinantikan warga.

Baru saja siang Rabu (13/11/2017), tiba ditanah kelahirannya kota Pangkalpinang.

CALON Walikota Pangkalpinang, Endang Kusumawaty kembali melakukan sosialisasi kepada warga Pangkalpinang agar semakin dikenal oleh warga guna memuluskan langkahnya menuju Pangkalpinang 1 tahun 2018 mendatang.

Kali ini, giliran emak-emak di kelurahan Sinar Bulan kecamatan Bukit Intan dan emak-emak warga perum Bukit Intan Asri (parit 6) yang berkesempatan bersilaturahmi dengan “Ibu Kite”.

Endang Kusumawaty bersama ustad Hendi Kurnia ditemani tim cinta Ibu Kite dan sahabat dekatnya Rikky Fermana mengunjungi kediaman ibu Sri Purwati sekitar pukul 15.30wib guna bersilaturahmi dengan warga kelurahan Sinar Bulan yang kebanyakan terdiri dari ibu-ibu ataupun disebut emak-emak dari warga sekitar.

Disini, Endang Kusumawaty memperkenalkan diri sekaligus mengutarakan niatnya kepada warga untuk maju di Pilwako Pangkalpinang 2018 sekaligus meminta do’a restu dari warga.

Kegiatan silaturahmi tersebut diisi pula tauzyiah agama yang disampaikan oleh ustad Hendi Kurnia bersama “Ibu Kite”, juga sebagai penyejuk bagi emak-emak melalui tausiah yang diberikan tentang cara mendidik anak yang baik menurut islam.

Usai bersilaturahmi dengan warga Sinar Bulan, “Ibu Kite” Endang Kusumawaty melanjutkan silaturahminya dengan warga Perumahan Bukit Intan Asri di Daerah Parit 6.

Silaturhami ini dimulai ba’da Isya sekitar pukul 19.30 wib di TPA Komplek Bukit Intan Asri yang dikoordinir simpatisan Ibu Kite bung Erwin Rio dan Desriani.

Tampak malam itu ratusan warga yang juga kebanyakan terdiri dari emak-emak cukup banyak memadati tenda yang sudah disiapkan oleh tuang rumah.

“Ibu Kite” Endang Kusumawaty nampaknya memang menjadi calon walikota idola bagi kaum wanita terutama Ibu-ibu, hal ini dapat dilihat dari antusiasnya ibu-ibu yang kerap datang untuk bersilaturahmi dengan salah satu srikandi kota Pangkalpinang tersebut. (naf)