Di Ujung 2017, Pemprov BABEL dan GIPI BABELGelar “Jazz on The EMAS Bridge”

JEMBATAN EMAS-Keindahan Jembatan EMAS yang akan dipakai sebagai latar pagelaran JAZZ ON THE EMAS BRIDGE. Foto:bisniswisata.co.id

Oleh: Agus Ismunarno

Pemimpin Redaksi LASPELA

 

*Gubernur Erzaldi: “Mari Kita Hargai Ikon-ikon Babel untuk Kemaslahatan Masyarakat”

*Jembatan Emas Diperindah dengan Tata Cahaya dan Jadi Background

*Jazzer Putra Babel, Idang Rasjidi Ajak Para Musisi Internasional, Nasional dan Musisi Muda Babel

 

“Musik itu sederhana,

tapi mampu melahirkan hal-hal yang luar biasa.

Musik jazz itu rumit,

tapi mampu dimengerti

oleh kalangan yang berfikiran sederhana.”

 

MENJELANG menutup Rapat Bangka Belitung Food Festival (BBFF) 2017, Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) Kepulauan Bangka Belitung, Kamis, (9/11-2017) di Kediaman Ketua Umum GIPI Babel, Djohan Riduan Hasan, menjelang pukul 24.00, Gubernur Dr H Erzaldi Rosman SE MM mengungkapkan rencana keren.

“Tanggal 29-30 Desember 2017, Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan GIPI Babel akan menggelar JAZZ ON THE EMAS BRIDGE (JAZZ OEB baca: Jez i bi, red). Saya sudah berkomunikasi dengan Jazz Master Bang Idang Rasjidi (Jazzer Kelas Dunia Putra Babel, putra Mantan Bupati Bangka Rasjidi),” kata Gubernur Erzaldi.

Peserta rapat BBFF 2017 antara lain Kadis Pariwisata, Drs Rivai, Ketum GIPI Babel, Djohan Riduan Hasan, WKU GIPI ICT/Mass Media/ MICE, Agus Ismunarno, GM BBG Martin Girsang Kabid Dispar Ari Primajaya, Ketua BBFF 2017, Wendo Irwanto, Oskar, Safri, Edi, Pimpinan Media/Penulis/Wartawan Asosiasi Wartawan Pariwisata Indonesia Babel yang tergabung dalam Panitia BBFF 2017, Agus Ismunarno, Ahmadi Sofyan, M. Fathurrahman, Nico Alpiandi, Donny Fachrum mendukung Musical Tourism Event yang bakal fenomenal itu.

“GIPI mendukung penuh JAZZ EB. GIPI BABEL siap mengendorse setiap aktivitas pariwisata untuk menggairahkan perekonomian Babel,” kata Djohan Riduan Hasan.

Lebih lanjut Gubernur Erzaldi mengungkapkan, “Seyogyanya kita menghargai setiap ikon yang dimaksudkan untuk kejayaan Negeri Serumpun Sebalai. Akan terasa elok kalau kita mempercantik yang ada dengan kreativitas dan inovasi serta memberikan manfaat bagi masyarakat. Jembatan EMAS yang dibangun oleh gubernur terdahulu, Pak Eko visioner. Kita memelihara, mempercantik dan memberi manfaat buat semua elemen masyarakat.”

Jembatan EMAS yang menghubungkan Air Anyir dan Ketapang, Pangkalpinang, Bangka, kata orang nomor satu di Babel itu, akan kita percantik dengan tata cahaya yang dananya berasal dari berbagai CSR perusahaan. “Dalam pagelaran JAZZ EB, Jembatan EMAS menjadi latar (background) pagelaran. Kita percantik dengan tata cahaya. Bang Idang tentunya akan mengajak musisi-musisi internasional, nasional dan musisi muda Babel untuk manggung di JAZZ EB,” kata Gubernur Erzaldi.

Panggung pagelaran akan dibangun di Kualo,  pantai berpasir putih yang berada tepat di sebelah Jembatan Emas.  “Panggung kita bangun di pantai Kualo dan Jembatan EMAS menjadii background. Jadi warga Babel yang menonton mendapat view yang keren dan bisa selfie  dengan background Panggung JAZZ EB dan Jembatan EMAS yang berkilau berpendaran cahaya. Musical Tourism Event ini bakal keren,” kata mantan Bupati Bangka Tengah dua periode itu.

Panggung yang semi permanen itu masih bisa terus dimanfaatkan untuk menghidupkan aura wisata di Jembatan EMAS. Paginya, tanggal 31 Desember 2017, Gubernur mempersilakan dipakai untuk aktivitas pergantian tahun. (ags)