JAKARTA, LASPELA- Mantan Wali Kota Jakarta Utara era Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat, Rustam Effendi, diangkat Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menjadi staf khusus untuk mendampinginya.
“Pertama-tama, saya ingin perkenalkan Pak Rustam (Rustam Effendi) yang mulai Senin ini akan aktif mendampingi saya sebagai staf khusus untuk membidangi banyak sekali pengaduan masyarakat,” kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (6/11/2017).
Menurut dia, pengaduan yang disampaikan warga ke Balai Kota DKI Jakarta terkadang sampai tiga atau empat kali sesi. “Jadi, memang penanganan ini makan waktu dan butuh kepamongan dalam mengolah ini. Pak Rustam sangat berpengalaman, sudah meniti karirnya dari awal di DKI dan butuh percepatan untuk penanganan layanan masyarakat dan pengaduan seperti ini,” kata Sandiaga dikutip dari Antara.
Ia mengatakan, warga tidak berulang kali melakukan pengaduan dan dapat segera ditindaklanjuti pengaduannya. Sebelumnya, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menyiapkan prosedur yang digunakan warga untuk pengaduan.