KOBA, LASPELA – Tim Adhoc secara resmi menutup pendaftaran Bakal Calon Wakil Bupati Bangka Tengah (Balon Wabup Bateng) di ruangan VIP Bupati Bangka Tengah, Kamis (19/10/2017).
Ketua Tim Adhoc, Firmansyah menyampaikan kepada LASPELA, ada 3 nama yang sudah mendaftar dan melengkapi berkas untuk bakal calon Wakil Bupati Bateng diantaranya Suwarno yang diusung Partai Gerindra dan Hanura, Yulianto Satin yang diusung Partai PPP, Demokrat, PKS sedangkan Irwin Syahroni diusung oleh Partai NasDem.
“Pada hari ini pendaftaran pemberkasan untuk balon wakil Bupati Bateng sudah ditutup dan 3 nama yang mendaftar akan dikerucutkan menjadi 2 nama pada Senin (24/10) dan langsung diserahkan ke Bupati,”ungkapnya.
Lebih lanjut Firmansyah mengatakan, setelah penetapan 2 nama bakal calon Wakil Bupati Bateng akan diserahkan ke DPRD Bateng melalui Bupati Bateng.
Nico Plamonia dari Partai Demokrat Babel mengatakan, siapapun yang nanti akan terpilih merupakan representasi orang terbaik dari partai pengusung dan masyarakat Bateng. “Kita berharap Wakil Bupati yang nanti terpilih bisa bekerja maksimal bersama Bupati membangun Kabupaten Bateng lebih baik lagi,”tandasnya. (hfe)