banner 728x90

Pedoman 3A Kunci Pengembangan Pariwisata di Basel

Batu granit berbentuk belimbing menjadi daya tarik pantai Batu Belimbing di Toboali, Bangka Selatan. (foto: Suhardy)
banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

TOBOALI, LASPELA – Upaya Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan (Pemkab Basel) melalui Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga (Disparpora) dalam medongkrak destinasi wisata di Basel terus digalakan.

Kepala Disparpora Bangka Selatan, Haris Setiawan, melalui Kasi Pengembangan dan Tata Kelola Destinasi Wisata Basel, Tatang, mengatakan, dalam mengembangkan destinasi wisata pihaknya berpedoman pada 3A, yakni aksesibilitas, amenitas, dan atraksi.

banner 325x300

Hal ini penting dilakukan guna tetap menjaga dan melestarikan objek wisata di Basel.

“Untuk objek wisata di Basel sekarang secara umum sedang dilakukan penataan kawasan serta pembenahan dan mengacu kepada 3A, yakni di amenitas, atraksi maupun aksesbilitas,” ujarnya, Jumat (13/10) siang.

Terkait komponen 3A tersebut Tatang menjelaskan, yang dimaksud atraksi ialah segala sesuatu yang terdapat di daerah wisata yang dapat menarik wisatawan untuk berkunjung. Sesuatu yang dapat menarik wisatawan meliputi benda-benda tersedia di alam, hasil ciptaan manusia dan tata acara hidup masyarakat.

Adapun aksesbilitas seperti kondisi jalan, tarif angkutan jenis kendaraan, jaringan transportasi, jarak tempu dan waktu tempuh. Semakin baik aksesbilitas suatu objek wisata, wisatawan yang berkunjung akan semakin banyak jumlahnya, ataupun sebaliknya.

Sementara amenitas merupakan suatu sarana prasarana yang harus disediakan oleh pengelola untuk kebutuhan para wisatawan.

“Titik fokus kita di beberapa objek wisata adalah penyediaan sarana dan prasarana umum di objek wisata, peningkatan atraksi dikawasan wisata beserta sumber daya manusia yang handal dalam bentuk pokdarwis, serta aksesbilitas menuju kawasan itu sendiri,” jelasnya.

Tatang juga menjelaskan, objek wisata yang ada sekarang di Basel kita sesuaikan dengan kondisi yang ada karena itu harus diselaraskan dengan program kerja Pemerintah Kab. Basel.

“Untuk kondisi dengan objek wisata basel sekarang, kita mengacu kepada destinasi unggulan yang sesuai dengan RIPPDA kita dan diselaraskan dengan visi-misi kepemimpinan saat ini,” pungkasnya. (Tra)

Editor; Stefan H. Lopis

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version