SUNGAILIAT, LASPELA- Sebanyak 50 orang perangkat desa dan kelurahan se-Kabupaten Bangka diberi pembekalan mitigasi penanggulangan bencana yang digelar Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) di Hotel Novilla, Jalan Laut, Kampung Pasir, Sungailiat pada Rabu 27 September 2017.
Bupati Bangka H. Tarmizi Saat diwakili Asisten Administrasi Umum Sekda Bangka, H. Akhmad Mukhsin, mengatakan perlu adanya sinergitas yang baik antara pemda dan instansi terkait termasuk dunia usaha dan masyarakat, dalam rangka melakukan penanggulangan bencana mulai dari pra bencana, tanggap darurat bencana, dan pasca bencana.
“Kegiatan pembekalan mitigasi bencana ini adalah salah bentuk kewajiban kita dalam melakukan tindakan-tindakan penangulangan bencana, sehingga manakala diwaktu mendatang terjadi hal yang tidak diinginkan, kita sudah siap dan tanggap,” jelas Akhmad Mukhsin.
Dia menilai, pembekalan kepada para aparatur desa dan kelurahan menjadi penting sehingga mereka (aparat desa-red) bisa mengetahui tentang penanggulangan bencana dikarenakan aparatur Kelurahan/desa merupakan orang terdekat yang berada di tengah-tengah masyarakat sehingga bisa menyosialisasikan pengetahuan yang didapat dari kegiatan ini kepada masyarakat.
“Perlu kita ketahui, dalam beberapa waktu belakangan ini tingkat kebakaran hutan di daerah Bangka sangat sering terjadi seperti halnya di hutan Pantai Tikus sebelumnya,” Kujarnya.
Karena itu, Mukhsin mengingatkan seluruh masyarakat terutama para aparat desa dan kelurahan agar lebih peduli mencegah bencana seperti kebakaran dengan sama-sama menjaga lingkungan. (Rafiq)