JAKARTA, LASPELA- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan prajurit TNI tentang tanggung jawab besar yang mereka emban. Mengutip Panglima Besar Jenderal Sudirman, Jokowi mengatakan, tanggung jawab seluruh perangkat TNI adalah menjaga NKRI, merawat Pancasila, dan menguatkan persatuan.
“Tantangan ke depan semakin kompleks. Banyak tantangan baru, baik (yang) terlihat maupun tidak,” ujar Jokowi pada pidatonya saat buka puasa bersama Prajurit TNI dan PNS Mabes TNI di Plaza Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Senin 19 Juni 2017.
Jokowi menegaskan, penyebaran paham terorisme yang merongrong ideologi negara harus dihentikan. TNI diharapkan menumbuhkan mental bela negara untuk memberantas paham terorisme yang meresahkan masyarakat.
Jokowi mengibaratkan TNI dan rakyat layaknya air dan ikan yang tidak bisa dipisahkan. Oleh karenanya, TNI harus memupuk rasa persatuan dan kesatuan untuk membuat tenteram hati rakyat.
“Saya juga minta TNI memberi dukungan penuh pada Polri, berikan keamanan pada masyarakat. Terus tingkatkan kewaspadaan dan profesionalisme kerja,” tegas Jokowi.
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyatakan bakal menjalankan perintah dan pesan Panglima Tertinggi Militer Presiden Jokowi. Kesatuan garis komando akan dipegang teguh.
“Jadi jangan ragukan TNI, kapan pun TNI siap digerakkan. Dan TNI tidak mengenal kata gagal dalam melaksanakan tugas, karena kalau gagal negara akan hilang. Kalau sekarang ada riweuh, itu hanya bumbu saja dan itu cara agar TNI tetap utuh,” pungkas Gatot. (Metrotvnews)