Hadiri JamNas ke-3, ERCI BBC “Ngaspal” ke Lampung

Tim ERCI BBC saat dilepas Hendra PM, General Manager PT Jagorawi Motor.

PANGKALPINANG, LASPELA- Komunitas pengguna dan pencinta Suzuki Ertiga yang tergabung dalam Ertiga Club Indonesia Bangka Belitung Chapter (ERCI BBC) ngaspal ke Lampung untuk menghadiri kegiatan Jambore Nasional (JamNas) ke-3 dan Hari Ulang Tahun ERCI ke-5 yang dipusatkan di Lampung pada 12-14 Mei 2017 ini.

Jagorawi Motor selaku Main Dealer Suzuki Bangka Belitung telah melepas tiga member ERCI BBC. Pelepasan peserta dipimpin Hendra PM, General Manager PT Jagorawi Motor bertempat di Main Dealer Suzuki Jagorawi Motor Pangkalan Baru.

Rombongan ERCI BBC yang dipimpin road captain Om Ivan tersebut melewati Muntok kemudian menyeberang ke Palembang.

Sesuai rencana, sebelum berangkat ke Lampung, peserta Jamnas ke-3 ERCI BBC akan berkumpul di Palembang untuk melakukan konvoi bareng menuju Lampung. Mereka akan bergabung dengan peserta Jamnas ke-3 ERCI dari seluruh chapter se-Sumatera.

“Nanti kita akan bertemu di satu titik di Palembang. Setelah itu baru sama-sama berangkat ke Lampung bersama peserta Jamnas ke-3 ERCI dari berbagai chapter di Sumatera,” kata Andi, ketua chapter ERCI BBC.

Andi menjelaskan, di Lampung sebanyak 500-an anggota ERCI dari 53 chapter di Indonesia akan mengikuti berbagai rangkaian acara Jamnas ke-3 itu.

“Saya juga memberikan apreasiasi yang besar kepada peserta Jamnas yang mana pada kesempatan kali ini benar-benar membawa unit KR ke Lampung,”tukasnya.

Selaku member, Om Wahyu mengaku tak meragukan lagi ketangguhan dan kenyamanan Suzuki Ertiga. Optimismenya berangkat dari pengalamannya sendiri yang telah beberapa kali kali dibawa mudik ke Kediri – Jawa Timur.

Dalam kesempatan ini pula GM PT. JAGORAWI MOTOR juga menaruh Harapan dan doa kami perwakilan jamnas ERCI BBC selama perjalanan aman sampe ke lampung dan kembali dg selamat. smoga event jamnas erci sukses terlaksana. keep safety driving dan salam erci (ujar om hendra pm).

Keluarga besar ERCI BBC juga berharap dengan memiliki Suzuki ERTIGA akan dapat menjalin keluarga yang lebih besar lagi dan menikmati fitur AMIN yang ada di Ertiga.

Bagi pemilik Suzuki Ertiga yang ingin bergabung bisa menghubungi Om Andi: 0812-8932-6789, Om Bambang: 0813-6770-6699 atau mengunjungi Jagorawi Motor.

Untuk pemilik kendaraan suzuki lainnya Anda dapat bergabung Suzuki Family dimana di dalamnya terdapat Karimun Club Indonesia, Swift Club Indonesia, Suzuki Jeep Indonesia, dan Baleno Club Indonesia. (Stef)