banner 728x90

Penuhi Kebutuhan Daging Sapi, Pemkab Bangka Targetkan 270 Siwab di 2017

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

SUNGAILIAT, LASPELA– Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Bangka, Kemas Arfani Rahman, mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan daging sapi bagi masyarakat di Kabupaten Bangka pada tahun 2017, pihaknya akan melaksanakan program Sapi Indukan Wajib Bunting (Siwab).

“Untuk program siwab ini sendiri sebenarnya sudah mulai kami realisasikan dan berjalan mulai dari Januari kemarin,” ungkap Kemas kepada LASPELA, Senin(27/02/2017), di sungailiat.

banner 325x300

Dia menjelaskan, dilaksanakannya program ini dikarenakan persedian sapi di Kabupaten bangka masih kurang dan belum mencukupi untuk kebutuhan masyarakat setempat.

“Untuk indukan sediri sampai Desember 2017 nanti kami menargetkan sekitar 270 ekor untuk program Siwab ini. Namun sampai 26 Febuari kemarin, indukan yang telah terjaring atau terdata baru sekitar 188 ekor dan yang sudah diperiksa cocok sebagai akseptor sebanyak 142 ekor,” tandasnya.

Kemas menyebutkan, dari 142 ekor akseptor yang sudah dilakukan inseminasi buatan Sebanyak 35 ekor dan untuk sapi indukan yang sudah bunting serta terdata di Dinas Pertanian kurang lebih sebanyak 68 ekor, baik secara alami maupun inseminasi buatan.

“Kami berharap semua program ini akan berjalan lancar tanpa halangan sehingga target yang hendak dicapai dapat terealisasi, bahkan kalau bisa lebih dari apa yang telah direncanakan,” pungkasnya. (ko)

Editor: Stef H. Lopis

 

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version