Tidak Boleh Jumawa Irwansyah Redam Banjir Pangkalpinang 

Calon Wakil Gubernur Babel nomor urut 2, Muhammad Irwansyah.

PANGKALPINANG– Walikota Pangkalpinang non aktif Muhammad Irwansyah yang kini Calon Wakil Gubernur Bangka Belitung (Babel) nomor urut 2 bernafas lega walau tidak boleh jumawa.

Tahun ini Pangkalpinang terhindar dari Musibah Banjir berkat gotong rotong warga, pemerintah dan pengusaha.

Melalui Dinas Pekerjaan Umum M Irwansyah telah melakukan  Aaksi nyatanya selama ini dengan melakukan pengerukan dan pelebaran sungai.

Bahkan, gerakan gotong royong dilakukan hingga tingkat RT seperti pengerukan selokan dll.

“Pak Wawan memang jago dalam mengajak warganya melakukan pengerukan selokan. Dengan gerakan pengerukan selokan berhadiah kami bersemangat melakukan pengerukan selokan dan hasil akhirnya sukses menjauhkan Pangkalpinang dari ancaman banjir,” kata Iwan, Ketua RT 1/RW 2 Batin Tikal Tamansari.

Selain itu, politisi yang karib disapa Wawan ini mengaku masih mempunyai langkah-langkah strategis lain untuk menjauhkan tidak hanya Kota Pangkalpinang namun juga daerah-daerah lain di Babel dari bencana banjir, jika dirinya terpilih menjadi Wakil Gubernur mendampingi Rustam Effendi dalam Pilkada Babel 2017.

Langkah pertama adalah meningkatkan kesadaran masyarakat agar membuang sampah pada tempatnya.

Selain itu, nanti masyarakat akan diberikan edukasi agar sampah-sampah tersebut bisa bermanfaat dengan cara didaur ulang.

Langkah kedua adalah membenahi drainase secara menyeluruh. Soal pembenahan drainase Wawan mengakui memang membutuhkan anggaran tidak sedikit yakni sekitar Rp 300 miliar lebih.

“Anggarannya cukup besar dan kalau hanya mengandalkan APBD tidak bisa. Karena itu saya telah telusuri ke pusat dan memang ada celah dana pusat yang bisa dimanfaatkan. Jika masyarakat Babel memberi amanah kepada kami untuk memimpin Babel, tentu saya tidak hanya berbuat untuk Pangkalpinang namun lebih luas di setiap daerah,” tukas Wawan. (adv/tmw)