DugaanPungli, Penanggung Jawab KP2T Basel Janji Tindak Oknum Terlibat

Ilustrasi

Janji Benahi Sistem

TOBOALI, LASPELA- Kantor Pelayanan dan Perijinan Terpadu (KP2T) merupakan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang menjadi sentral perijinan di lingkungan Pemerintah baik di tingkat Provinsi maupun di tingkat Kabupaten/Kota. Oleh karena itu, potensi-potensi pungutan liar (Pungli) dalam pengurusan perijinan sangat mungkin terjadi.

Dugaan terjadinya praktek pungli yang dilakukan oknum-oknum di KP2T Bangka Selatan (Basel) sudah santer terdengar di telinga masyarakat dan para pengurus perijinan. modusnya salah satu dengan memperlambat perijinan dengan berbagai alasan jika tidak memberikan uang kepada oknum pengurus.

Menyikapi dugaan tersebut, penanggung jawab KP2T Basel, Elfan SE, berencana akan menata sistem perijinan yang lebih baik sehingga memperkecil peluang-peluang terjadinya Pungli.

“Saya akan menata sistem perijinan yang lebih baik sehingga memperkecil peluang-peluang terjadinya pungli,” katanya kepada LASPELA, Selasa (10/01/2017).

Dia tak menampik praktik pungli bisa saja terjadi di lingkungan KP2T Basel mengingat ada peluangnya. Namun, dirinya berjanji akan menindak tegas oknum yang terbukti melakukan pungli.

“Saya tidak memungkiri, pungli bisa saja terjadi di KP2T Basel mengingat ada peluangnya. Namun ke depan saya akan menindak tegas oknum pelakunya apabila terbukti melakukan pungli,” janjinya

Tindakan tegas dipandang perlu agar tidak mengganggu Pendapatan Asli Daerah (PAD) Basel dari pendapatan  perijinan yang sudah diatur.

Selain itu, dengan tertatanya sistem perijinan yang baik, diyakini Elfan, akan membuat para pengurus ijin akan merasa nyaman dan mempunyai keinginan untuk membuat ijin sehingga tidak ilegal lagi.

“Jika sistem perijinannya baik, maka investor tidak akan takut berinvestasi di Kab. Basel sehingga dapat membantu percepatan pembangunan yang berujung pada peningkatan PAD daerah dan kesejahteraan masyarakat Basel,” katanya memungkasi.

Memang, para Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kab. Basel sudah saatnya mempersembahkan yang terbaik untuk kemajuan Basel agar segala program percepatan pembangunan yang telah dicanangkan kepala daerah saat ini dapat segera terwujud.

Dengan memberikan pelayan terbaik kepada seluruh stokeholder, para ASN sudah turut andil dalam mendukung program percepatan pembangunan di negeri Junjung Besaoh.

Penulis: Wiwin Suseno
Editor  : Stefan H. Lopis